Resep Cara Membuat Masakan Serundeng Daging Sapi yang Bumbu nya Mersap Banget


 https://likedanshareya.blogspot.com/2017/12/resep-cara-membuat-masakan-serundeng.html

Assalamualikum...
Dari kemarin mau share resep serundeng daging sapii ini gak jadi2. Maklum ya buibuuu, emak multitalenta ya begini ini😝. Jadi chef bisa, jadi wanita karir bisa, jadi babu bisa, jadi guru lesnya anak2 juga bisa. Yach pokoknya sok sibuklah! (sombongπŸ˜‰). Nah ini mumpung anak2 udah pada tidur, disempatin lah nulis resep bentar, walaupun mata juga udah tinggal 5watt. .
Tadi pagi bikin serundeng pakai resep ibukku, dagingnya di ungkep sendiri, kelapanya di sangrai sendiri. Pakai cara ini menurut ku lebih cepat matengnya, lebih kering jadi lebih awet. Dan karena kemarin bikinnya banyak, wajan ku gak muat kalo gak dimasak terpisah

Resep Cara Membuat Masakan Serundeng Daging Sapi yang Bumbu nya Mersap Banget

Bahan:
* 1kg Daging sapi (iris)
* 2butir Kelapa setengah muda (parut)
* 10lbr Daun salam
* 10lbr Daun jeruk
* 3cm Lengkuas
* 4btg Serai
* Kecap manis
* Gula merah
* Garam

Bumbu halus;
15buah Bawang merah
* 10buah Bawang putih
* 1sdm Tumbar
* 10buah Kemiri
* 1/4sdm Merica
* 4cm Kunyit
* 6cm Jahe ***bumbu halus di bagi menjadi 2. Separo buat ngungkep daging, separo di campur ke kelapa yg sudah di parut.

Cara membuat:
- ungkep daging sapi dengan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas. Bumbui dengan gula merah, garam dan kecap manis. Tutup panci/wajan, biarkan sampai air menyusut dan daging empuk.

- di wadah lain, campur kelapa parut dengan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai. kemudian disangrai, aduk terus menerus. saat sudah setengah kering, masukkan garam dan gula merah (aku cairkan dulu,  supaya mudah tercampur) aduk2 sampai kering.

- kemudian campur serundeng dengan daging yg sudah di ungkep tadi, aduk2 sebentar, asal tercampur dan kering aja, kemudian matikan api.
Sajikaaaan.