Assalamualikum...
Sesekali bikin bolu gulung coklat yg pure coklat bubuk, rasanya lbh nyoklat drpda yg cm pke pasta coklat 😋
Simple bahannya, lembut , & yummyyyy apalagi coklat ny yang lumer bangt.oh ya bunda untuk coklat ny bebas ya mua coklat yang mana saj sesuai selera bunda masing masing..yang penting rasa nya lebih enak.
Resep Cara Membuat Chocolate Roll Cake yang Lembut dan Empuk yang Coklat nya Lumer Banget
Bahan A:
* 25gr bubuk coklat
* 20gr gula pasir
*70gr air panas .
Bahan B:
* 4btr kuning telur
* 15gr gula pasir
* 50gr minyak
* 50gr tepung terigu .
Bahan C:
* 4btr putih telur
* 50gr gula pasir
Bahan isian: bisa diisi dgn buttercream * coklat / selai menurut selera ya.
Cara membuat:
1. Campurkan bahan A aduk sampai rata.
2. Mixer kuning telur + gula pasir sampai pucat dan sedikit kental, lalu masukkan minyak & campuran bubuk coklat. Aduk rata menggunakan whisk.
3. Masukkan tepung terigu , aduk rata.
4. Siapkan dlm wadah lain,kocok putih telur sampai berbuih, masukkan gula pasir sedikit demi sedikit hingga soft peak .
5. Masukkan kocokan putih telur ke dlm adonan. Aduk balik menggunakan spatula hingga rata.
6. Kemudian masukkan ke dlm loyang uk22cm yg sudah dioles margarin dan ditabur tepung tipis .
7. Panggang pd suhu 180*C selama +-20mnt/hingga matang.
8. Biarkan uap panas hilang sebentar . Oles buttercream , Lalu gulung dan beri topping . Selamat mencoba 💞