Assalamualikum....
Selamat siang mommies... 2 hari ini mager akibat mamak kedatangan tamu. Duhh badan rasanya capek semua. Padahal mager lho hahahaha ada aja ya alasannya. Ini lekker holland kala itu. Salah satu cemilan favorit mama saya. Karena rasanya yg gurih butter. Cocok buat yg gak suka manis juga nih moms 😄😄
Beginilah Cara Membuat Resep Lekker Holland yang Enak Dan Sederhana
Bahan:
* 200 gram butter
* 250 gram tepung terigu
*140 gram gula pasir halus
* ½ sdt vanilla essence
* 1 butir telur
Bahan olesan:
* 1 kuning telur
Taburan: almond, chococips, kismis ( sesuai selera) secukupnya
Cara membuat:
1. Siapkan loyang. Alasi kertas roti atau oles loyang dengan mentega dan taburan tepung
2. Kocok margarin, telur dan gula pasir dengan mixer sampai mengembang pucat (sekitar 10 menit)
3. Masukkan vanilla essence, kocok sampai rata
4. Kemudian masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit. Aduk rata dengan spatula
5. Tuang adonan ke dalam loyang. Olesi dengan kuning telur dan kerat kerat dengan garpu
6. Taburi dengan topping secukupnya sesuai selera
7. Panggang dalam oven dengan suhu 170 derajat selama 30 menit atau sampai matang (sesuaikan oven masing-masing)
8. Angkat, dinginkan baru potong-potong kecil