Resep Membuat Abon Ikan yang Pas Untuk Menemani Makan Sehingga Jadi Nikmat.


 https://likedanshareya.blogspot.com/2017/11/resep-membuat-abon-ikan-yang-pas-untuk.htm

Abon ikan untuk si dia, begitu bangun tidur trus duduk deket maknye yg abis masak ini langsung "mamam mamam" masyaallah 😅😅
Inipun gak begitu kering keburu dia bangun. tapi kalao soal rasa meskipu  tidak kering tetap nikmat dan tidak merubah selera mudah mudah bisa menambah elmu resep cooking nya ya bunda.

Resep Membuat Abon Ikan yang Pas Untuk Menemani Makan Sehingga Jadi Nikmat.

Bahan:
- 5 potong ikan
- 350 ml santan
- 8 siung bawang merah iris
- 4 lembar daun jeruk
- 1 Batang serai
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- seruas Lengkuas geprek
- seruas kunyit, haluskan
- garam - gula

Cara membuat:
1. Rebus ikan, lalu tumbuk halus. Dan siapkan bumbu yg lainnya

2. Campur ikan dengan santan, bawang merah iris, daun jeruk, serai, lengkuas, kunyit, garam dan gula, lalu masak

3. Aduk-aduk terus abon hingga berubah dari adonan basah menjadi kering,

4. Matikan api dan dinginkan,

5. Simpan abon di tempat rapat dan tertutup

Sumber Resep : Ummu Hurin