Ah, ga penting nama yaa, yang penting suka banget sama kue ini, praktis untuk bekal anak2 sekolah, rasanya juga enak, anak2 suka bangetπ.
Beberapa Cookpaders banyak juga yang share resep ini, tapi saya contek resepnya "Opi Bun" karena resepnya yang paling pas buat saya, tanpa emulsifier.
Cobain deh, pasti anak2 sukaπ
Resep Putu Belanda
By: Ayu Aisyah Ulfa
Bahan:
600 gram Mentega
360 gram Gula halus
240 gram Kuning telur
525 gram Terigu Kunci Biru
Bahan Vla:
80 gram Tepung maizena
90 gram Susu bubuk
200 gram Gula pasir
700 gram Air
secukupnya Kuning telur (untuk pewarna)
Bahan Topping:
20 gram Kismis
Cara Membuat Putu Belanda:
Cara Membuat:
1. Campur mentega dan gula halus, lalu dikocok.
2. Masukkan
telur satu per satu ke dalam adonan sambil dikocok hingga mengembang.
3. Masukkan terigu Kunci Biru, kocok hingga rata.
4. Siapkan cetakan, masukkan adonan ke dalam cetakan.
5. Buat lubang di bagian tengahnya isikan vla.
6. Hias dengan kismis.
7. Bakar dalam oven hingga berwarna kecoklatan.